Kerja Rani GBKP Runggun Batu Aji


Pelaksaan Kerja Rani GBKP Runggun Batu Aji Batam

Pelaksanaan Kerja Rani (Pesta Panen) GBKP Runggun Batu Aji Batam berlangsung meriah. Acara Kerja Rani Tahun 2016 ini berbeda dari dari tahun-tahun sebelumnya di karenakan diiringi dengan alat-alat musik tradisional Karo (Gendang Lima Sedalanen).

Selain itu jemaat gereja juga menggunakan Uis Gara (Kain Adat Karo) dalam pelaksanaan acara ini, ada yang memakai pakaian adat karo lengkap (rose lengkap)/pakaian pengantin karo, ada yang bertudung dan berbulang-bulang, menggunakan uis nipes dan beka buluh yang merupakan jenis dari Uis Gara.

Badan Pekerja (BP) Runggun menggunakan pakaian adat karo lengkap, perwakilan dari setiap sektor yang membawa hasil kerja rani menggunakan pakaian adat karo erbulang-bulang dan bertudung, sedangkan seluruh pertua/diaken, pengiring musik, song leader, panitia memakai beka buluh bagi yang laki-laki dan uis nipes bagi yang perempuan.

Dalam pelaksanaan kerja rani tahun ini permata (Pemuda GBKP) menampilkan tari tradisional karo Lima Serangkai, dalam melaksanakan tarian ini permata juga menggunakan pakaian adat karo ertudung ras erbulang-bulang.

Perlu kita ketahui pelaksanaan kerja rani di GBKP runggun Batu Aji dari tahun ke tahun sudah dikonsep menampilkan budaya karo, tambahnya di tahun ini yaitu iringan gendang lima sedalanen. karena baru ditahun ini alat musik tradisional Karo Gendang Lima Sedalanen didatangkan dari taneh karo ke GBKP runggun Batu Aji.
Permata GBKP runggun Batu Aji Batam

Runggun GBKP Runggun Batu Aji Batam sangat pendukung Permata yang mau belajar alat musik tradisional Karo. Dengan tujuan agar Adat dan Budaya Karo dapat dilestarikan  di tengah-tengah gereja.

Demikian disampaikan Jhepana Ginting Permata GBKP Runggun Batu Aji

Comments

Popular Posts